BerandaNewsPN Bandung Bakal Gelar Praperadilan Pegi Setiawan Besok

PN Bandung Bakal Gelar Praperadilan Pegi Setiawan Besok

"Saya tetap meminta dan memohon, kita percayakan ke pengadilan. Sehingga akan lahir nanti keputusan-keputusan terbaik dari PN Bandung," tegasnya.

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kepala Pengadilan Negeri Bandung, John Sarman Saragih mengatakan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan aparat keamanan yakni Polri untuk mengamankan proses sidang perdana praperadilan penetapan tersangka Pegi Setiawan oleh Polda Jawa Barat.

“Pengamanan secara eksternal juga berkoordinasi dengan pihak kepolisian dan aparat lainnya,” kata Jhon dalam keterangannya di Bandung, Jawa Barat pada hari Minggu (23/6) seperti dikutip Holopis.com.

Pegi Setiawan ditangkap oleh jajaran dari Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Barat pada 21 Mei 2024 di Bandung lalu. Kemudian, keesokan harinya, Pegi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan pembunuhan terhadap Vina Dewi Arsita alias Vina Cirebon dan Rizky Rudiana alias Eky setelah 8 tahun kasus tersebut senyap.

Karena merasa bukan sebagai pelaku pembunuhan dan bukan Pegi Perong yang menjadi DPO Polda Jawa Barat sejak 2017 tersebut, Pegi Setiawan pun melayangkan gugatan praperadilan di PN Bandung pada 11 Juni 2024 yang dikuasakan kepada 22 orang pengacara.

Penerbit Iklan Google Adsense

Rencananya, sidang perdana praperadilan Pegi pun akan diselenggarakan di PN Bandung pada hari Senin, 24 Juni 2024 pukul 09.00 WIB. Sementara pihak yang bertugas menjadi hakim adalah Enam Sulaeman yang akan didampingi oleh panitera pengganti bernama Ahmad Al Atta.

Dalam kesempatan itu pula, Jhon mengharapkan agar publik mempercayakan proses praperadilan tersebut kepada majelis hakim.

“Saya tetap meminta dan memohon, kita percayakan ke pengadilan. Sehingga akan lahir nanti keputusan-keputusan terbaik dari PN Bandung,” tegasnya.

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Profil Agus Harimurti Yudhoyono, Pensiunan Mayor yang Kariernya Moncer

Agus Harimurti Yudhoyono atau yang kerap disapa AHY merupakan anak pertama dari pasangan Susilo Bambang Yudhoyono dan Kristina Herrawati atau yang dikenal sebagai Ani Yudhoyono.

Profil Nurdin Halid, Sosok Berpotensial Masuk Kabinet Mendatang

Nama politisi Partai Golkar, Nurdin Halid ikut masuk dalam bursa calon menteri di pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Profil Sufmi Dasco Ahmad, Kader Gerindra yang Digadang Jadi Mensetneg

Sufmi Dasco Ahmad merupakan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Fraksi Gerindra.

Profil Fadli Zon, Kandidat Menteri di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Fadli Zon digadang-gadang menjadi salah satu kandidat menteri dari kalangan Partai Gerindra. Pria kelahiran 1 Juni 1971 ini mendapatkan gelar Datuak Bijo Dirajo Nan Kuniang.

Profil Irawan Ronodipuro, Pengusaha yang Berpotensi Jadi Menko PMK

Nama politisi Partai Gerindra, Irawan Ronodipuro digadang-gadang menjadi sosok yang bakal didapuk menjadi Menko PMK

Profil Airlangga Hartarto, Sosok Dipercaya Jaga Gawang Menko Perekonomian

Sosok Airlangga Hartarto digadang-gadang masih akan betah ditempatkan di kursi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia.

FEEDS NEWS

0 Shares
Share via
Copy link