BerandaNewsKasat Narkoba Polres Blitar Positif Narkoba

Kasat Narkoba Polres Blitar Positif Narkoba

HOLOPIS.COM , JAWA TIMUR – Kepala Seksi Humas atau Kasi Polres Blitar, Iptu Heri Irianto membenarkan bahwa Kasat Narkoba Polres Blitar, Iptu Sukoyo positif amfetamin. Hal ini disampaikan pasca pihaknya melakukan tes urine dadakan.

“Benar, beliau sudah dibawa ke Polda Jatim,” kata Iptu Heri dalam keterangannya yang dikutip Holopis.com, Sabtu (1/6).

Disampaikan Heri, bahwa tes urine terhadap jajarannya dilakukan pada hari Jumat, 31 Mei 2024. Di mana hasil yang didapat, Kasat Narkoba justru malah positif narkoba.

“Hasilnya keluar dan positif,” ujarnya.

Penerbit Iklan Google Adsense

Pemeriksaan tes urine dadakan ini disampaikan Heri berdasarkan perintah dari Kapolres Blitar, AKBP Wiwit Adisatria. Hal ini karena Kapolres mencurigai adanya penyalahgunaan narkoba yang dilakukan oleh jajarannya.

Atas arahan itu, pihaknya pun langsung melakukan proses pengambilan urine anggotanya.

Hanya saja, secara ofisial, Iptu Heri belum bersedia menyebut jenis narkoba apa yang dikonsumsi oleh Iptu Sukoyo. Namun demikian ia memastikan bahwa oknum polisi penyalahgunaan narkoba itu sudah dimutasi.

“Beliau sudah langsung dimutasi, jadi sudah ada gantinya, tinggal menunggu sertijab,” terang Iptu Heri.

Untuk kasus penyalahgunaan narkoba oleh polisi berpangkat balok dua tersebut sudah ditangani oleh Ditres Narkoba Polda Jawa Timur.

“Sudah ditangani pihak Polda Jatim guna proses lebih lanjut,” pungkas Heri.

Amfetamin atau amphetamine adalah obat stimulan sistem saraf pusat yang digunakan untuk menangani attention deficit hyperactivity disorder (ADHD) dan narkolepsi. Zak kimia ini bekerja dengan cara meningkatkan aktivitas dopamine dan noradrenalin di otak. Cara kerja ini akan meredakan gejala narkolepsi dan membantu penderita ADHD untuk lebih fokus dalam beraktivitas.

Obat ini juga terkadang digunakan untuk mengendalikan nafsu makan dan mengontrol berat badan. Perlu diingat bahwa amphetamine tidak boleh digunakan sembarangan dan harus sesuai dengan resep dokter.

Jika dalam produk narkoba, bisa jadi Iptu Sukoyo mengonsumsi narkoba jenis sabu atau ekstasi.

Baca Juga :

BERITA LAINNYA

Profil Agus Harimurti Yudhoyono, Pensiunan Mayor yang Kariernya Moncer

Agus Harimurti Yudhoyono atau yang kerap disapa AHY merupakan anak pertama dari pasangan Susilo Bambang Yudhoyono dan Kristina Herrawati atau yang dikenal sebagai Ani Yudhoyono.

Profil Nurdin Halid, Sosok Berpotensial Masuk Kabinet Mendatang

Nama politisi Partai Golkar, Nurdin Halid ikut masuk dalam bursa calon menteri di pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Profil Sufmi Dasco Ahmad, Kader Gerindra yang Digadang Jadi Mensetneg

Sufmi Dasco Ahmad merupakan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dari Fraksi Gerindra.

Profil Fadli Zon, Kandidat Menteri di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Fadli Zon digadang-gadang menjadi salah satu kandidat menteri dari kalangan Partai Gerindra. Pria kelahiran 1 Juni 1971 ini mendapatkan gelar Datuak Bijo Dirajo Nan Kuniang.

Profil Irawan Ronodipuro, Pengusaha yang Berpotensi Jadi Menko PMK

Nama politisi Partai Gerindra, Irawan Ronodipuro digadang-gadang menjadi sosok yang bakal didapuk menjadi Menko PMK

Profil Airlangga Hartarto, Sosok Dipercaya Jaga Gawang Menko Perekonomian

Sosok Airlangga Hartarto digadang-gadang masih akan betah ditempatkan di kursi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia.

FEEDS NEWS

0 Shares
Share via
Copy link