HOLOPIS.COM, JAKARTA – Inisiator Gerakan Nurani Kebangsaan (GNK), Habib Syakur Ali Mahdi Al Hamid mengatakan bahwa judi online menjadi sesuatu yang sangat meresahkan bagi masyarakat Indonesia saat ini. Bahkan ia menilai seharusnya pemerintah sudah menetapkan status darurat judi online.
“Kasusnya sudah banyak dan ada yang sampai bunuh diri, ada anggota TNI yang gelapkan dana kesatuan dan segala macam. Artinya, judi online ini sudah sangat meresahkan dan harus ditetapkan sebagai darurat nasional,” kata Habib Syakur kepada Holopis.com, Minggu (23/6).
Persoalan ini akan menjadi sangat serius menurut Habib Syakur, mana kala ada oknum anggota lembaga penegak hukum dan keamanan di Indonesia yang terlibat menjadi bekingan. Bagi dia, menelusuri keberadaan para beking ini sebenarnya sangat bisa dilakukan jika memang aparat pemerintah serius.
“PPATK punya datanya lengkap, dan saya yakin ada aliran dana ke oknum-oknum aparat. Saya kira hal ini harus menjadi atensi serius dari Presiden Jokowi, jangan sampai ada alibi-alibi untuk sekadar angin-angin segar saja,” ujarnya.
Lebih lanjut, ulama asal Malang Raya ini meminta agar Kapolri Listyo Sigit Prabowo serius dalam melakukan pendalaman dan penindakan terhadap para bandar judi online, termasuk mereka yang membeking bisnis haram ini.
“Mohon Kapolri jangan takut, memberantas judi online tak akan merugikan anda, justru reputasi anda akan naik di mata publik, sekalipun anda tindak tegas jika ada anggota yang menjadi bekingan,” tuturnya.
Terakhir, Habib Syakur pun mengatakan bahwa perkara judi online ini tidak hanya haram dalam perspektif agama, akan tetapi sangat merugikan masyarakat dan negara.
“Bayangkan orang susah rela tombok Rp100.000 yang harusnya untuk kasih makan anak istri mereka. Akhirnya uangnya hilang karena kalah, ekonomi tidak berputar, pendapatan negara tidak ada dan semuanya rugi, yang untung ya para bandar dan yang jadi bekingan karena dapat setoran,” tukasnya.
“Mohon kepada Kapolri, Jaksa Agung, Pak Menko Polhukam dan Yang Mulia Pak Presiden Joko Widodo. Jadikan Indonesia darurat judi online, dan jadikan ini sebagai bahaya nasional,” pungkasnya.